Kamis, 21 November 2024
BerandaTips n TrikCara Menonaktifkan WA Sementara Tanpa Mematikan Data Internet

Cara Menonaktifkan WA Sementara Tanpa Mematikan Data Internet

Sekarang ini WhatsApp menjadi alat komunikasi baku untuk para pengguna ponsel. Dari meulai mengirim pesan hingga melakukan panggilan hampir semuanya di lakukan menggunakan WhatsApp.

Seperti yang diketahui, untuk menggunakan semua layanan WhatsApp dibutuhkan koneksi internet yang memadai. Namun tidak jarang pengguna yang ingin menonaktifkan WhatsApp sementara karena berbagai alasan, misalnya sedang tidak ingin di ganggu atau sedang sibuk bekerja.

Sayangnya, salah satu kekurangan WhatsApp adalah tidak bisa di nonaktifkan selama koneksi data internet di ponsel aktif. Artinya, pesan maupun panggilan akan tetap masuk dan menampilkan notifikasi di layar ponsel.

Oleh karena itu, bagi yang saat ini tidak ingin terganggu oleh pesan maupun panggilan yang masuk, kamu wajib tahu cara menonaktifkan WA sementara tanpa mematikan data yang akan kita bahas secara detail dalam artikle ini.

Penjelasan Mengenai Menonaktifkan WA Sementara

Menonaktifkan WA sementara tanpa mematikan data internet merupakan hal yang perlu dilakukan saat kamu sedang tidak ingin di ganggu oleh pesan maupun panggilan yang masuk ke ponsel kamu.

Dengan meonaktifkan sementara, artinya kamu tidak perlu menghapus aplikasinya karena yang diperlukan hanya mencegah agar WhatsApp tidak menerima pesan masuk ke ponsel kamu. Sehingga kamu bisa beraktifitas dengan tenang tanpa terganggu oleh notifikasi yang berdering di ponsel.

Hingga saat ini WhatsApp sendiri belum secara resmi menghadirkan fitur menonaktifkan sementara. Sehingga untuk melakukan hal tersebut, dibutuhkan beberapa langkah agar WA kamu benar-benar mati tanpa harus mematikan data internet.

Langkah Mudah Menonaktifkan WA Sementara Tanpa Mematikan Data

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menonaktifkan WA semntara tanpa mematikan data yang akan dibahas kali ini. Kamu bisa memilih cara yang menurut kamu paling mudah dan praktis untuk dilakukan, berikut ini penjelasan selengkapnya.

1. Menonaktifkan WA Sementara Tanpa Mematikan Data di Android

Cara yang pertama ini khusus untuk pengguna ponsel Android. Ternyata untuk menonaktifkan WA sementara tanpa mematikan data sangat mudah dilakukan pada ponsel Android, seperti langkah-langkah berikut ini.

  • Buka Pengaturan Ponsel
  • Kemudian pilih menu Manajemen Aplikasi > Aplikasi Terinstal
  • Lalu ketuk opsi aplikasi WhatsApp
  • Klik tombol Paksa Berhenti, maka akan muncul notifikasi klik tombol Paksa Berhenti kembali
  • Sekarang akun WhatsApp kamu telah nonaktif untuk sementara

Dengan cara di atas, aplikasi WhatsApp di ponsel kamu tidak akan bisa menerima pesan maupun panggilan untuk sementara waktu. Untuk mengaktifkannya kembali, kamu hanya perlu membuka aplikasi WhatsApp seperti biasa.

2. Menonaktifkan WhatsApp Sementara Tanpa Mematikan Data di iPhone

Bagi kamu para pengguna iPhone, tidak perlu khawatir karena untuk mematikan WA sementara sangat mudah. Bahkan kamu bisa melakukannya dengan beberapa langkah saja, tidak diperlukan pengaturan yang rumit. Berikut ini langkah-langkah detailnya.

  • Buka Pengaturan Ponsel
  • Kemudian pilih menu Notifikasi
  • Cari aplikasi WhatsApp di daftar aplikasi, ketuk opsi aplikasi WhatsApp
  • Geser toggle Izinkan Notifikasi menjadi non-aktif untuk mematikan pemberitahuan WhatsApp
  • Sekarang notifikasi pesan WhatsApp tidak akan di tampilkan

3. Menonaktifkan WA Sementara Tanpa Mematikan Data Melalui Opsi Latar Belakang

Untuk cara yang ke tiga ini kita akan menonaktifkan WhatsApp melalui opsi pengaturan latar belakang yang tersedia pada ponsel Android maupun iPhone. Artinya, kamu bisa menggunakan cara ini untuk kedua jenis ponsel tersebut. Berikut ini langkah-langkahnya.

  • Buka Pengaturan ponsel, lalu pilih menu Manajemen Aplikasi
  • Pilih menu Aplikasi Terinstal, kemudian buka opsi aplikasi WhatsApp
  • Pilih opsi Penggunaan Baterai
  • Geser toggle Izinkan Aktivitas Latar Belakang menjadi nonaktif
  • Sekarang akun WhatsApp kamu nonaktif untuk sementara waktu

Beberpa Hal Yang Perlu Diketahui Tentang Menonaktifkan WA Sementara

Menonaktifkan WA sementara tanpa mematikan data internet memang sangat mudah dilakukan, bahkan tanpa menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga. Namun tentunya, karena fitur tersebut tidak secara resmi tersedia di WhatsApp, ketika kamu menonaktifkan wa sementara melalui beberapa cara yang di jelaskan di atas ada kekurangan dan kelebihannya, seperti yang akan di terangkan berikut ini.

Kelebihan Menonaktifkan WA Sementara

1. Tidak Terganggu

Salah satu alasan utama kenapa ingin menonaktifkan WhatsApp tentunya karena tidak ingin terganggu karena sedang mengerjakan sesuatu atau sedang bermain game. Dengan menggunakan cara yang sudah dijelaskan di atas, maka wa kamu akan sepenuhnya nonaktif dan tidak akan bisa menerima pesan maupun panggilan masuk.

2. Meningkatkan Kualitas Tidur

Ketika sedang cape dan penat setelah melakukan aktivitas kerja, tentunya kamu membutuhkan waktu untuk tidur yang berkualitas. Dengan menonaktikan wa sementara, maka kamu tidak akan terganggu oleh pesan WhatsApp yang masuk.

3. Terhindar Dari Banyak Gangguan Spam

Seperti yang kita tahu bahwa sekarang ini terkadang banyak sekali pesan spam yang masuk ke akun WhatsApp kita. Oleh karena itu, dengan cara ini kamu bisa meminimalisir gangguan spam yang masuk.

Kekurangan Menonaktifkan WA Sementara

1. Pesan dan Riwayat Panggilan Tidak Update

Ketika kamu menonaktifkan wa sementara, maka aplikasi kamu akan benar-benar berhenti. Maka ketika ada panggilan maupun pesan masuk tidak akan tersimpan riwayatnya.

2. Semua Pesan Bisa Terhapus

Sebelum kamu menonaktifkan WA, sebaiknya cadangkan terlebih dahulu seluruh riwayat pesan, karena pada saat proses penonaktifkan mungkin saja terjadi kesalahan sehingga semua pesan pada wa kamu terhapus.

3. Tidak Bisa Membuka WhatsApp

Kekurangan yang terakhir adalah, kamu tidak bisa membuka aplikasi WhatsApp sama sekali pada saat penonaktifan sedang berjalan. Karena ketika kamu membuka aplikasinya, maka akan secara otomatis aktif kembali dan bisa menerima pesan maupun panggilan seperti biasa.

Kesimpulan

Cara menonaktifkan wa sementara tanpa mematikan data sangat mudah dilakukan, bahkan tanpa membutuhkan bantuan aplikasi apapun serta tidak membutuhkan pengaturan yang rumit. Kamu hanya perlu memberhentikan aplikasi WhatsApp secara paksa melalui pengaturan ponsel, maka WhatsApp akan secara otomatis berhenti dan tidak akan bisa menerima pesan maupun panggilan yang masuk.

Artikel menarik lainnya:

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Paling Populer